Tuesday, December 30, 2008

Nasehat-Nasehat Kepada Sahabat

By: Eko Sumarsono


Nasehat kepada Sahabat 1

Wahai sahabat…..,
Sungguh didepan mu ada bahaya besar dan peristiwa yang mengejutkan engkau, yang pasti harus engkau lewati. Mungkin engkau mampu melewatinya dengan selamat, tetapi mungkin juga engkau akan mati karenanya, binasa karenanya !

Wahai sahabat…..,
Coba engkau bayangkan seolah-olah engkau berada seorang diri, sedang engkau menghadapi kematian, pengadilan, hisab, surga dan neraka. Dan dari sekalian yang engkau hadapi itu, renungkanlah yang terdekat kepadamu, dan tinggalkanlah lainnya……



Nasehat kepada Sahabat 2

Sahabat…..,
Bertawakallah kepada Allah pencipta mu. Dan yakinlah tanpa ragu bahwa Dia lah pemberi rezeki mu, karena apa yang menjadi rezeki mu tidak akan luput dari Nya…., walau berada di dasar lautan yang paling dalam sekalipun…

Sahabat…..,
Raihlah keberhasilanmu, cukupilah usaha mu dengan jalan yang halal. Karena barang siapa yang kekurangan maka akan ditimpa 3 hal: pertama tipis agamanya, kedua lemah akalnya dan ketiga hilang kewibawaannya. Dan yang lebih besar dari ketiga hal tersebut adalah DIREMEHKAN MANUSIA…….


Nasehat kepada Sahabat 3

Wahai sahabat…..,
Ingatlah bahwa hidup itu hanya sekali…. Tapi mengapa engkau masih diam ditempat, stagnan, guna membangun kemandirian diri yang dijiwai dengan semangat islami....

Ingatlah wahai sahabat.....,
Jagalah kehormatan diri dengan prinsip kemandirian. Jangan gadaikan kehormatan demi sesuap nasi, sekeping receh. Maka hindari ketergantungan akan sesuatu hal dalam melangkah. Jangan engkau menjadi beban bagi orang lain / kelompok lain siapapun itu, dan berusahalah membalasnya dengan apa yang dapat engkau lakukan. Siapkah engkau untuk itu? Sudahlkah engkau BERANI mulai melangkah......, dari bawah sekali..., dengan keprihatinan....., untuk menjadi sukses...?

Sahabat.....,
Janganlah engkau tertipu dengan makhluk yang bernama GENGSI. Buanglah gelar sarjana mu kalau itu membuat mu merasa gengsi untuk mulai dari bawah. Buanglah harkat, derajat, status yang merasa WAH bila itu membuatmu GENGSI....

Ingat sabahat.....,
Takut, gengsi, akan menjadi penghalang bagi langkah-langkah meraih keberhasilan. Kalau takut resiko JANGAN HIDUP. Kalau gengsi untuk melangkah, maka makanlah gengsi itu, jangan makan nasi....! nikmatilah gengsi itu, jangan nikmati hasil....

Wahai sahabat.....,
Mulailah....., bulatkan tekad untuk berusaha mandiri. Jangan takut kegagalan, tapi nikmatilah proses yang dapat membuat engkau semakin berarti. Jadilah pribadi yang sukses, kuncinya: pertama mulailah melangkah dari diri sendiri, kedua mulailah dari hal terkecil (karena tidak ada yang besar kecuali dari rentetan-rentetan kecil) dan ketiga mulailah melangkah saat ini..... dan yang terpenting dari semua adalah ketika engkau sudah berusaha, maka bertawakallah kepada Allah....., karena engkau ada, engkau berproses dan engkau kembali adalah kehendakNya.

Menolah tunduk dan bangkit menuju kemandirian pribadi yang dijiwai semangat islami, karena mundur adalah pengecut.....


Nasehat kepada Sahabat 4

Wahai sahabat…..,
Pasrahkan dirimu, lepaskan keangkuhan mu, maka engkau akan mengenal hakekat cinta… rada pedih karena berpisah darinya, hasrat yang membara untuk meraih dan mendapatkannya…, jadikan keduanya teman hidup mu !

Wahai sahabat…..,
Jika engkau seorang pecinta, beranikan dirimu terbakar oleh api pengorbanan, jangan berkeluh kesah ketika ia menyayat mu dengan pisaunya. Nikmatilah setiap luka yang engkau peroleh darinya…., rayakan kematian mu olehnya…., karenanya, ditangannya….

Karena ….,
Cinta adalah tarikan nafas dari lautan perasaan, kesucian, keagungan, yang datang bersama keabadian dan kebenaran sejati…. Yakni kebenaran yang lahir dari jiwa yang suci, yang dijiwai semangat illahi……


Nasehat kepada Sahabat 5

mimpi yang hilang - 1)

Sobat...!!
aku tau apa yang kau rasakan,
apa yang kau harapkan...apa yang kau inginkan...dalam
bingkai imajinasimu,
walaupun dengan keterbatasanku tentang dirimu!!

Tentang hakekat cinta?? aku tak tau apa itu
karena yang kurasa cinta itu tidak pernah memihak
padaku, saat ku mendekat dia menjauhiku...saat ku
memerlukannya dia tiada hadir..
saat ku memohon dia tak pernah datang

Yang ku yakini..
Cinta itu indah, karena ia bekerja dalam ruang
kehidupan yang luas. Inti dari cinta itu
memberi...memberi untuk orang yang dicintainya..untuk
lebih baik dan berbahagia karenanya. Untuk
'menerima'..itu efek dari cinta. Ia tidak suka
berjanji, tapi begitu memutuskan untuk mencintai ia
segera membuat rencana untuk memberi, ia bekerja dalam
diam dan sunyi untuk setiap rencananya.

Cinta adalah cerita tentang seni menghidupkan hidup,
menciptakan kehidupan bagi orang-orang yang hidup,
untuk memaknai hidup, agar hidup lebih hidup.

Cobalah bertanya pada diri sahabat, apa yang sahabat
inginkan dari cinta itu?? apa yang telah sahabat
lakukan karena cinta... dan untuk cinta??
Karena yang ku tau, cinta itu ada di dekat sahabat, ada
di hati sahabat, dari jiwa sahabat. Tinggal sahabat yang
menentukan akan membawa cinta itu kemana?? dan untuk
apa??...
Walaupun mungkin terkadang redup dengan
bungkai-bingkai imajinasi itu...

Yang ku tau
hanya satu...hakekat cinta yang abadi nan agung...
cinta dari Rabb-ku..cinta selalu hadir dalam setiap
tarikan nafasku..cinta yang tak pernah redup...untuk
hari ini...esok...dan selamanya...
Begitu juga dengan dirimu sahabat....
Doaku untuk sahabat..!!!




Nasehat kepada Sahabat 6

(mimpi yang hilang - 2)


HANG NADIM BATAM...4 tahu yang lalu!!! seperti ada yang tertinggal dan hilang dalam kehidupanku di sana... saat ku melangkah pergi, entah apa namanya,,,,tapi aku merasa ada yang hilang!!! Hilangan sisi kalbu... dan membuat ku hampa....
Kapan kan kutemukan kembali??? Dimana??? dan kemana kan ku cari lagi??
.................sesuatu yang hilang itu....entah apa namanya.....
Namun semua adalah kenyataan yang harus terjadi......

Mimpi....bersama siapa kan kuraihnya...?? bersama siapa kan ku wujudkan....???
Mimpi....!!! terkadang aku pun ragu dengan mimpi-mimpi ku!!! Ragu tuk melangkah... dan selalu kegamangan menyelimuti hati ini....
Kapan kuraih mimpiku....????

HANG NADIM BATAM 4 tahu yang lalu....ada yang tertinggal
disana......ada yang hilang dari dalam diri ini....ada
yang hilang dari mimpi ini....saat ku melangkah
pergi....entah apa itu namanya....hilang........
Tapi ku berharap...suatu saat akan kutemukan lagi.....!!!

No comments: